PURUK CAHU, katakata.co.id – Apel perdana awal 2024, Selasa (2/1/2024) dipimpin langsung oleh Penjabat Bupati Murung Raya (Mura) Hermon. Meski cuaca kurang mendukung karena diguyur hujan, tidak menyurutkan semangat segenap jajaran untuk tetap hadir mengikuti apel tersebut.
Tampak hadir para Asisten Setda, Kepala Perangkat Daerah dan ASN di lingkungan Pemkab Mura untuk tetap hadir dan melaksanakan apel dengan disiplin di selasar tengah kantor Bupati Mura.
Pj Bupati Mura dalam kesempatan ini menyampaikan terima kasih atas kinerja yang telah dilakukan oleh seluruh Perangkat Daerah di lingkup Pemkab Mura yang telah bekerja dengan baik pada tahun sebelumnya.
Sebab itu, Hermon mengajak pada 2024 agar seluruh pegawai di lingkungan Pemkab Mura dapat bekerja dengan lebih maksimal dan melakukan evaluasi kinerja agar makin baik.
“Mari kita semua melakukan evaluasi kinerja terhadap tugas yang sudah kita lakukan selama setahun yang lalu. Kita semua harus menata bagaimana selanjutnya untuk berupaya berjalan dengan lebih baik,” ajak Hermon.
Diharapkan dia, seiring dengan berjalannya waktu tidak semakin menurun melainkan semakin meningkat. Apa yang menjadi permasalahan di tahun kemarin menjadi pembelajaran untuk dapat juga direnungkan dan dievaluasi.
Pj Bupati Mura juga menekankan agar pemangku kepentingan dalam merencanakan program kerja ke depan berorientasi kepada kebutuhan dan pelayanan kepada masyarakat. Sehingga, kinerja yang dilakukan bermanfaat bagi masyarakat setempat. (dy/red)