PALANGKA RAYA, katakata.co.id – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Agustiar Sabran menggelar acara silaturahmi dengan insan pers di halaman Istana Isen Mulang, Kota Palangka Raya, Kamis (27/3/2025).
Pertemuan ini bertujuan untuk mempererat hubungan dan menyatukan persepsi antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng dan insan pers.
“Komunikasi yang baik sangat penting untuk mencegah kesalahpahaman. Insyaallah saya akan rutin melakukan pertemuan dengan insan pers, baik itu sebulan sekali atau minimal tiga bulan sekali,” ujarnya.
Agustiar berharap, pertemuan seperti ini dapat menjadi wadah untuk bertukar informasi dan membangun sinergi yang positif.
“Kami mengakui peran insan pers sebagai mitra kerja pemerintah,” jelasnya.
Selain itu, dirinya juga menyatakan keberhasilan pembangunan tidak terlepas dari peran media dalam mensosialisasikan berbagai program pemerintah dan menyampaikan aspirasi masyarakat.
“Komunikasi yang efektif dan terjalin baik sangatlah krusial. Kami berharap insan pers dapat berperan aktif dalam mengawal jalannya pemerintahan dan pembangunan,” tutupnya. (pri/red)