PALANGKA RAYA, katakata.co.id – Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), Dharma Wanita Persatuan (DWP) bersama Citivitas Akademik Universitas Palangka Raya (UPR), menggelar kegiatan Seman Bersama.
Seusai Senam Bersama, di Halaman Rektorat UPR, Jumat (18/8/2023), Ketua DWP UPR Rosana Salampak SE MSi, menuturkan, kegiatan senam bersama itu dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 Kemerdekaan RI, pada 17 Agustus 2023.
“Senam bersama ini untuk menumbuhkan kembali jiwa persatuan dan kebersamaan. Selain itu, olahraga memang penting untuk menjaga kebugaran tubuh supaya tetap sehat,” tuturnya.
Rosana Salampak, menambahkan, selain senam bersama, DWP UPR juga mengadakan berbagai lomba yang diikuti seluruh peserta, mulai dari mahasiswa, dosen, hingga pegawai kampus setempat.
“Kami mengharapkan melalui kegiatan ini, silahturahmi, kekompakan, dan kerja sama antar pegawai, dosen, hingga mahasiswa semakin terjalin dengan baik,” tegasnya.
Tidak hanya itu, sambung Rosana Salampak, hari Kemerdekaan adalah tombak sejarah perjuangan bangsa yang harus dipertahankan, dengan melakukan hal positif dan dapat menumbuhkan kecintaan, serta semangat nasionalisme. (ka/red)